Sabtu, 24 Agustus 2013

Pria baik adalah untuk wanita baik ?

Kadang aku berfikir, apakah yang orang lain bilang itu benar? "Pria baik adalah untuk wanita baik?".

Aku percaya hal tersebut, aku percaya pria baik adalah untuk wanita baik, tapi aku tidak percaya bahwa wanita yang tidak baik tidak mungkin mendapat pria yang baik. Aku yakin saat diri kita tidak baik dan ada pria baik yang datang ke dalam hidup kita maka pria baik itu akan membawa kita ke arah yang lebih baik juga, pria tersebut akan menerima semua kekurangan kita dan kesalahan-kesalahan kita di masa lalu, pria tersebut pula yang akan mengajarkan kita hal baik yang mungkin sebelumnya tidak kita ketahui, maka pria baik tersebut akan berhasil membuat wanita yang tidak baik menjadi wanita yang baik.

Dan hingga pada akhirnya memang benar adanya, bahwa pria baik adalah untuk wanita baik.


:)

Beberapa alasan pindah kerja

Ada beberapa alasan yg harus membuat Anda berfikir sepertinya Anda harus keluar dari pekerjaan Anda saat ini dan mencari pekerjaan lain..
Berikut beberapa alasan umumnya :
1. Lingkungan kerja yang tidak baik
Kadang ada lingkungan kerja yang membuat Anda tidak menjadi diri sendiri, terlalu banyak kebohongan dan semua dilakukan hanya untuk mendapatkan kenyamanan di tempat Anda bekerja.
2. Gaji yang tidak sesuai dengan pekerjaan
Apabila kita melakukan sesuatu yang sulit namun ternyata kita hanya dihargai oleh sebuah angka yang tidak seimbang dengan apa yg kita kerjakan.
3. Ada cita-cita lain yang tersembunyi
Beberapa orang memiliki cita-cita nya masing-masing, ada beberapa orang yang berpendapat bahwa pekerjaan yang baik adalah pekerjaan yang dapat memberikan kesejahteraan dalam waktu panjang.


Seberapa bosan dan bencinya kita di tempat kerja yang saat ini kita tempati, hanya satu hal yang harus diperhatikan : "Bekerjalah sebaik mungkin agar dapat meninggalkan kesan yang baik saat kita sudah tidak ada lagi di tempat kerja kita saat ini". Be a wise :)

Jaringan Komputer


Jaringan komputer adalah kumpulan dari beberapa komputer yang saling berintegrasi satu komputer dengan komputer lainnya untuk suatu tujuan tertentu, misalnya dalam berbagi data atau berkomunikasi. 

Server adalah sebuah sistem komputer yang dapat memberikan layanan secara keseluruhan, menyediakan data dan mengontrol serta mengawasi akses di komputer client pada suatu jaringan komputer.

Client adalah sebuah sistem komputer yang membutuhan suatu layanan dan melakukan permintaan suatu layanan tertentu pada server. 

Sistem merupakan suatu kumpulan beberapa komponen yang saling berintergrasi untuk pencapaian suatu tujuan tertentu.

Komputer merupakan suatu perangkat elektronik yang melakukan beberapa tugas yaitu melakukan penginputan, penyimpanan data, proses pengolahan data dan pengoutputan data dalam bentuk informasi . 

Data : merupakan suatu bahan mentah berupa angka, huruf atau symbol yang dapat diproses menjadi sebuah informasi.

Informasi : adalah kumpulan beberapa data yang sudah dip roses sehingga memiliki makna.

Syarat sebuah ruangan server :
  1. Lantai ruangan server harus menggunakan bahan yang tahan api.
  2. Pintu masuk harus menggunakan pengamanan yg cukup sehingga tidak sembarang orang yang dapat masuk.
  3. Gunakan sistem pendingin (AC) yang blowernya berada dibagian bawah/lantai
  4. Dan pasang juga beberapa sistem pendingin lainnya.
  5. Adanya alat pengukur suhu atau kelembaban di luar agar dapat mengetahui bagaimana kondisi di dalam ruangan.
  6. Adanya alat pendeteksi kebakaran dengan gas tabung pembakaran yang aman sehingg atidak merusak server.
  7. Adanya media backup untuk memindahkan atau menyalin data untuk mengantisipasi bila terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.